SAKA BHAYANGKARA MUARABANGKAHULU GELAR KEGIATAN PERKEMAHAN LATIHAN DASAR KEPEMIMPINAN

PUSINFO KWARCAB 0704 KOTA BENGKULU-Bengkulu,

   Satuan Karya Pramuka Bhayangkara Muarabangkahulu, menyelenggarakan kegiatan Perkemahan Latihan Dasar Kepemimpinan. Kegiatan dilaksanakan di Kantor Polsek Muarabangkahulu, dalam rangka menyambut peringatan Hari Bhayangkara ke-76. Kak Anik Sugiarti, selaku Pamong Saka Bhayangkara dan koordinator kegiatan menyatakan bahwa kegiatan dilaksanakan untuk meningkatkan kapabelitas kepemimpinan anggota Pramuka, pembentukan karakter & akhlak.

   Materi-materi yang disampaikan dalam kegiatan tersebut berhubungan dengan bidang kebhayangkaraan. Materi-materi tersebut diisi pemateri dari pihak kepolisian yang meliputi mekanisme belajar dalam ruangan/ ruang makan, baris-berbaris, tata cara masuk kesatrian, pengenalan tertib lalu lintas, dan pembentukan akhlak. Sementara materi tentang pengenalan Saka Bhayangkara disampaikan oleh Kak Sis Budiyanto, Pengurus Kwartir Daerah 07 Bengkulu. Sedangkan materi lain tentang dinamika kelompok dibawakan oleh Kak Heriyadi, selaku Sekretaris Kwartir Cabang 0704 Kota Bengkulu. Selain itu, Kak Yovi Guantara Tanjung, selaku Kepala PUSINFO Kwartir Cabang 0704 Kota Bengkulu, menyajikan materi seputar "public speaking", materi dasar kepemimpinan, dan teknik dasar persidangan/diskusi.

   Perkemahan Latihan Dasar Kepemimpinan  bertujuan menjadikan generasi milenial yang bermental kreatif, aktif, inovatif, dan berakhlak. Kegiatan diikuti 30 orang Pramuka Penegak yang berasal dari gugusdepan yang ada di Kota Bengkulu antara lain: SMKN 4, SMKN 5, SMKN 6, SMK Taruna, SMAN 8, dan SMAN 9. Juga ada pula Pramuka Penegak utusan SMKN 8 Bengkulu Utara. Pelaksanaan kegiatan dimulai sejak Rabu, 15 Juni 2022 dan berakhir pada Kamis, 16 Juni 2022.[TGY]











Posting Komentar untuk "SAKA BHAYANGKARA MUARABANGKAHULU GELAR KEGIATAN PERKEMAHAN LATIHAN DASAR KEPEMIMPINAN"